INOVASI
Nama Instansi | ORPAD.SETDA |
---|---|
Nama Inovasi | NGOBROL ASIK KIPRAH KELANA |
Jenis Inovasi | Non Digital |
Inisiator | OPD |
Bentuk Inovasi | Inovasi Tata Kelola Pemerintahan Daerah |
Waktu Uji Coba | 18-01-2021 |
Waktu Implementasi | 01-02-2021 |
Menyikapi perkembangan sistem kerja dalam kerangka pencegahan penyebaran Covid-19 dimana salah satu indikatornya adalah menghindari kerumunan dan menjaga jarak dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, khususnya dalam menjalankan tugas dan fungsi Bagian Organisasi Sekretariat Daerah diantaranya melakukan fasilitasi terkait kinerja perangkat daerah, kelembagaan dan tata laksana untuk perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan, disamping metode pertemuan dengan video conference, tentunya metode tatap muka masih diperlukan guna mendapatkan hasil lebih optimal untuk kondisi dan hal-hal tertentu bila dibandingkan dengan menggunakan video conference.
Berangkat dari kendala tersebut, dilakukan rancang bangun metode pertemuan tatap muka dengan tetap memaksimalkan indikator-indikator pencegahan Covid-19 yang utamanya adalah menghindari kerumunan dan tetap menjaga jarak. adapun pokok perubahan yang dilakukan adalah dengan mengemas metode tatap muka dengan tetap memaksimalkan indikator-indikator pencegahan Covid-19 yang utamanya adalah menghindari kerumunan dan tetap menjaga jarak. Metode tatap muka dilaukan dengan penjadwalan dimana ada pembatasan jumlah peserta dan interval waktu tertentu untuk memberikan kesempatan pada peserta yang lain.
Adapun tujuan dari inovasi NGOBROL ASIK KIPRAH KELANA diantaranya:
- Untuk tetap berjalannya fungsi Bagian Organisasi Sekretariat Daerah dalam melakukan fasilitasi terkait kinerja perangkat daerah, kelembagaan dan tata laksana untuk perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan dimana saat kondisi dan hal-hal tertentu tidak akan dicapai hasil optimal jika tidak dilakukan dengan tatap muka;
- Untuk melakukan penyesuaian terhadap sistem kerja dalam kerangka pencegahan penyebaran Covid-19 dimana salah satu indikatornya adalah menghindari kerumunan dan menjaga jarak dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Adapun manfaat dari inovasi NGOBROL ASIK KIPRAH KELANA diantaranya:
- Peserta yang ditugaskan oleh perangkat daerahnya lebih bisa berkonsultasi secara personal dengan Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten ulu Sungai Selatan dikarenakan jumlah peserta terbatas;
- Informasi, bimbingan dan arahan dari Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten ulu Sungai Selatan lebih bisa diterima secara optimal oleh peserta dikarenakan langsung dilakukan pembahasan pada perangkat daerah dari peerta itu sendiri.
Adapun hasil dari inovasi NGOBROL ASIK KIPRAH KELANA diantaranya:
- Kualitas penerimaan dari peserta atas informasi, bimbingan dan arahan terkait kinerja perangkat daerah, kelembagaan dan tata laksana lebih maksimal;
- Diharapkan dengan optimalnya penerimaan peserta maka akan lebih banyak yang dapat terterapkan pada perangkat daerahnya yang pada akhirnya akan lebih meningkatkan kualitas atas data, bahan maupun laporan yang disampaikan perangkat daerah ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten ulu Sungai Selatan.
All rights Reserved © Your Company, 2021
Made with by ThemeWagon